Rabu, 03 Oktober 2012

TUGAS JARINGAN KOMPUTER


1.      Berikan 5 komponen yang berperan penting  dalam sistem komunikasi ?
Jelaskan..??!!
2.      Apa saja kriteria penting untuk komunikasi !
3.      Carilah aplikasi packet tracer dan pelajari dirumah ?

Jawaban !!
1.      Pengirim (Tranceiver)
Pihak yang mengirimkan informasi, misalnya pesawat telepon, telex, terminal, dll. Tugasnya adalah membangkitkan berita atau informasi dan menempatkannya pada media transmisi.

Media Transmisi
Media transmisi yang digunakan misalnya saluran fisik (kabel) dan Microwave.

Penerima (Receiver)
Pihak yang menerima informasi, misalnya pesawat telepon, telex, terminal, dll. Tugasnya adalah menerima berita atau informasi yang dikirimkan oleh pengirim berita.

2.      Perfomance
Ukuran dari performance bisa bermacam-macam, termasuk di dalamnya adalah waktu transit (transit time) dan waktu respon (response time). Transit time adalah banyaknya waktu yang dibutuhkan data untuk melakukan "perjalanan" dari satu device (misal, komputer) ke komputer lainnya. Sedangkan response time adalah Selisih waktu antara permintaan dengan respon terhadap permintaan.

Seberapa besar transit time dan response time di atas bergantung kepada banyak faktor seperti jumlah pengguna, jenis media transmisi yang digunakan, kapabilitas (kemampuan) hardware yang saling terhubung, dan software.

Reliability
Dalam rangka menjamin akurasi pengiriman data, reliabilitas jaringan dapat dilihat melalui seberapa seringnya kegagalan pengiriman data (frequency failure) yang terjadi, waktu yang dibutuhkan untuk proses recover setelah terjadinya kegagalan (recovery time after a failure), dan antisipasi jaringan terhadap kejadian yang diluar sistem (catastrophe).
Security
Keamanan jaringan (security network) menjadi hal yang sangat penting manakala dihadap pada permasalahan akses pengguna terhadap sumberdaya jaringan (unauthorized access) dan serangan virus.

3.      Packet Tracer adalah sebuah software yang dikembangkan oleh Cisco. Dimana software tersebut berfungsi untuk membuat suatu jaringan komputer atau sering disebut dengan computer network. Dalam program ini telah tersedia beberapa komponen–kompenen atau alat–alat yang sering dipakai atau digunakan dalam system network tersebut, Misalkan contoh seperti kabel Lan ( cross over, console, dll ) , HUB, SWITCHES, ROUTER dan lain sebagainya. Sehingga kita dapat dengan mudah membuat sebuah simulasi jaringan computer di dalam PC Anda, simulasi ini berfungsi untuk mengetahui cara kerja pada tiap–tiap alat tersebut dan cara pengiriman sebuah pesan dari komputer 1 ke computer lain dapat di simulasikan juga disini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar